Berikut adalah beberapa tips yang yang dapat anda persiapkan sebelum berkunjun ke Kabupaten Pandeglang, Banten :
1. Waktu terbaik untuk mengunjungi TNUK ialah pada bulan April-September. Sebelum memasuki TNUK, anda harus meminta ijin terlebih dahulu kepada Kantor Perlindungan Hutan dan Alam di Labuan.
2. Bawalah Sunscreen atau Sunblock dan Sunglasses.
Pandeglang memiliki banyak daerah wisata Pantai yang cuacanya tergolong panas. Terpaan sinar matahari yang berlebihan dapat merusak kesehatan kulit anda.
3. Kamera
Jangan lupa membawa kamera untuk memotret berbagai peristiwa menarik yang akan anda alami di Pandeglang. Anda juga dapat membawa kamera tahan air, terutama jika anda berniat untuk melakukan olahraga air.
4. Obat-obatan pribadi
Jangan lupa membawa obat-obatan pribadi atau vitamin untuk menjaga kesehatan anda.
2. Sandal karet
Agar lebih nyaman berjalan-jalan di pantai, anda dapat menggunakan sandal karet.
3. Untuk perjalanan ke dalam hutan, gunakan alas kaki yang tertutup dan panjang
4. Untuk wisata di beberapa pulau, seperti Pulau Peucang di dekat Pulau Umang, anda perlu berhati-hati terhadap lutung yang sering mengambil barang bawaan pengunjung, seperti kamera, topi, dan kacamata. Jadi, peganglah barang bawaan anda dengan erat.
Selamat Berwisata ke Pandeglang!